CTT

CTT

Kirim paket Jakarta-Sorong di CTTrans, Garuda buka Penerbangan langsung awal 2017


(Sumber : Angkasa Pura II)
Tangerang - Garuda Indonesia akan membuka penerbangan langsung dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang ke Bandara Domine Eduard Osok di Sorong. Penerbangan langsung tersebut diharapkan dapat terjadi di awal 2017.

Saat ini, penerbangan dari Jakarta menuju Sorong, Papua Barat masih diperlukan transit di beberapa titik, antara lain via Makassar atau Ambon.

"Sorong belum direct, masih via Makassar dan Ambon. Sorong mudah-mudahan awal tahun depan," jelas Direktur Utama Garuda Indonesia Arief Wibowo di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Kamis (27/10/2016).

Penerbangan langsung dari Jakarta ke Sorong nantinya akan menggunakan pesawat Boeing jenis 737. Saat ini, penerbangan ke Sorong menggunakan pesawat berbadan kecil.

"Penerbangan langsung seiring dengan penambahan Boeing 737," tutur Arief.

Penerbangan langsung dari Jakarta ke Sorong, Papua Barat akan dijadwalkan satu kali penerbangan setiap harinya. Penerbangan langsung dipilih Garuda Indonesia seiring dengan meningkatnya penumpang dari Jakarta ke Sorong dan sebaliknya.

"Sorong sehari sekali. Sorong peningkatan traffic-nya banyak. Apalagi Papua berkembang terus pertumbuhannya di atas daerah-daerah lain air traffic-nya," kata Arief. (drk/drk)